Kutil kelamin pada pria disebabkan oleh infeksi Human Papillomavirus (HPV). HPV ditularkan melalui kontak seksual dengan pasangan yang terinfeksi. Tonjolan atau bintil yang muncul pada kutil kelamin dapat bertambah banyak atau bertambah besar hingga menyerupai bunga kol, dan sering disertai rasa gatal atau mengganjal.
Diagnosis kutil kelamin pada pria dapat dilakukan melalui
tes Acetowhite, di mana asam asetat diterapkan pada area yang dicurigai untuk memperjelas pertumbuhan kutil. Jika diperlukan, biopsi juga dapat dilakukan. DVX Clinic menyediakan layanan diagnosis yang akurat. Penting untuk mencari bantuan medis jika Anda mencurigai adanya kutil kelamin.